02/07/2025

Majesty.co.id

News and Value

Apel Perdana di Sulsel, Fadjry Djufry Bicara Kerja Cerdas juga Gaji Tepat Waktu

2 min read
Fadjry mengajak seluruh ASN dan Non-ASN untuk memulai perubahan dari hal-hal kecil
Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Fadjry Djufry pada apel perdana di kantor gubernur Sulsel, Kota Makassar, Kamis (9/1/2025). (Foto: Humas Pemprov Sulsel)

Majesty.co.id, Makassar – Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Fadjry Djufry memimpin apel pagi perdana pasca dilantik memimpin provinsi.

Fadjry memberikan pengarahan langsung kepada pejabat Eselon II, III, IV, pejabat fungsional, serta ASN dan Non-ASN Lingkup Pemprov Sulsel dalam apel pagi yang digelar di lapangan upacara kantor Gubernur Sulsel, Makassar, Kamis (9/1/2025).



Fadjry mengajak seluruh OPD dan jajaran Pemprov Sulsel untuk bekerja dengan semangat dan cerdas dalam mendukung program nasional, khususnya di awal tahun 2025 ini.

Advertisement
Ikuti Saluran WhatsApp Majesty.co.id

“Saya berharap Bapak Ibu bisa lebih semangat memulai tahun 2025 dengan kerja-kerja cerdas,” kata Fadjry dikutip dari laman Pemprov Sulsel.

Fadjry menyoroti pentingnya dukungan pemerintah daerah terhadap sejumlah program nasional, seperti pengendalian stunting, inflasi, gizi buruk, pendidikan, kesehatan, hingga program makan bergizi gratis.

“Untuk menyukseskan program makan bergizi gratis, perlu dipastikan terlebih dahulu ketersediaan pangan sesuai kebutuhan seluruh sekolah di Sulsel,” jelasnya.

Program ini, menurut Fadjry, menjadi bagian dari strategi nasional yang membutuhkan perhatian penuh, terutama dalam memastikan kesediaan pangan yang memadai.

Ia menegaskan, kehadirannya sebagai Penjabat Gubernur Sulsel merupakan wujud pengabdian kepada kampung halamannya.

Ia pun mengajak seluruh ASN dan Non-ASN untuk memulai perubahan dari hal-hal kecil sebagai langkah menuju pencapaian yang lebih besar.

“Mulailah dari hal-hal kecil, seperti datang ke kantor tepat waktu dan menjaga kebersihan ruangan. Jika hal-hal kecil kita lakukan, hal-hal besar akan lebih mudah dicapai. Jangan berharap menyelesaikan yang besar jika yang kecil saja belum mampu dilakukan,” pesannya.



Fadjry juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh stakeholder yang hadir dalam upacara tersebut.

“Terima kasih atas kehadiran Bapak Ibu sekalian. Kehadiran ini menjadi penyemangat bagi saya untuk bekerja lebih keras dan lebih semangat lagi,” tuturnya.

Ia menekankan bahwa kebaikan yang telah diwariskan pendahulunya, Zudan Arif Fakrulloh, harus dilanjutkan, termasuk memastikan hak-hak ASN tetap terpenuhi.

“Gaji ASN harus dibayarkan tepat waktu. Tanggal 1 tetap harus menerima gaji, dan tanggal 5 tetap menerima TPP atau tunjangan,” tegasnya, yang disambut tepuk tangan para ASN di lapangan.

Bagikan :

Temukan konten menarik lainnya, follow Tiktok

@majesty.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright 2023 © Majesty.co.id | Newsphere by AF themes.