Cicu sebut Ada Partai Segera Gabung Nasdem usung Rudal
2 min read
Ketua DPD Partai Nasdem Makassar, Andi Rachmatika Dewi. (Foto: Instagram/cicutika)
Majesty.co.id, Makassar – Rusdin Abdullah atau Rudal dikabarkan segera mencukupkan koalisi partai politik untuk maju bertarung sebagai bakal calon wali Kota Makassar Pilkada 2024.
Hal itu disampailam Ketua DPD Partai Nasdem Kota Makassar, Andi Rachmatika Dewi atau akrab disapa Cicu. Rudal disebut akan mendapat tambahan partai selain Nasdem yang telah mengusulkan nama pengusaha tersebut ke DPP.
“Ada beberapa partai yang sudah ancang-ancang jadi koalisinya Nasdem di Pilwali Makassar,” ujar Cicu di gedung DPRD Sulsel, Makassar, Selasa (2/7/2024).
Nasdem harus berkoalisi partai lain untuk mendaftarkan Rudal ke KPU. Syarat pencalonan Pilkada Makassar minimal 10 kursi, sementara partai besutan Surya Paloh meraih 8 kursi di DPRD hasil pemilu terakhir.
Nasdem turut menjalin komunikasi dengan sejumlah partai agar Rudal bisa masuk arena Pilkada Makassar. Cicu menyebut kursi partai pengusung Rudal bakal lebih dari syarat minimal.
“Artinya sudah ada komunikasi yang dijalin dengan beberapa partai. Yah dua tiga partai (akan gabung). Bisa lebih kursinya, kita (Nasdem) kan delapan,” tutur Ketua Komisi D DPRD Sulsel ini.
Selain itu, Cicu juga mengatakan, Nasdem Makassar ikut men-support sejumlah kegiatan Rudal untuk menyosialisasikan dirinya sebagai bacalon wali kota.
Ditanya soal rekomendasi dukungan dari Nasdem untuk Rudal, Cicu menjelaskan bahwa hal itu adalah wewenang pengurus pusat.
Cicu hanya memastikan bahwa dirinya siap menjadi ketua tim pemenangan Rudal jika diperintahkan oleh Nasdem.
“Saya apapun penugasan partai saya siap, kalau partai menugaskan yah saya siap. Intinya itu,” tandas Cicu.
Temukan konten menarik lainnya, follow Tiktok