Profil Mayjen TNI Rudy Saladin, Eks Ajudan Jokowi Kelahiran Makassar kini Pangdam Brawijaya
2 min read
Mayjen TNI Rudy Saladin yang saat itu masih berpangkat Kolonel mengawal Presiden Jokowi di SMA Taruna Nusantara tahun 2019. (Foto: Facebook/SMA Taruna Nusantara)
Majesty.co.id – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memutasi, merotasi dan memberikan promosi kepada 256 perwira tinggi (pati). Satu di antaranya adalah Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Rudy Saladin.
Mayjen TNI Rudy Saladin merupakan mantan ajudan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Pria kelahiran Makassar tersebut dipromosikan sebagai Panglima Komando Daerah Militer atau Pangdam 5/Brawijaya.
Mayjen TNI Rudy Saladin mengganti posisi Mayjen TNI Rafael Granada Baay yang diangkat sebagai Pangdam Jaya. Rudy sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Militer pada Kementerian Sekretariat Negara sejak 2023.
Mutasi sejumlah perwira tinggi TNI tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/851/VII/2024. Surat ini dikonfirmasi oleh oleh Pusat Penerangan (Puspen) TNI.
Profil dan Karir Rudy Saladin
Mayjen TNi Rudy Saladin lahir di Makassar pada 17 September 1975. Rudy merupakan lulusan Akmil tahun 1997. Di dunia militer, Rudy tercatat berasal dari kesatuan invanteri (kostrad).

Sebagai perwira TNI, Rudy Saladin pernah menjabat sebagai asisten pribadi Kepala Staf TNI Angkatan Darat atau Kasad yaitu Jenderal TNI Mulyono pada 2016-2017.
Dua tahun berselang, Rudy Saladin menjabat sebagai ajudan Presiden Jokowi sejak 2019 sampai tahun 2021. Saat itu Rudy masih berpangkat Kolonel atau tiga bunga melati di pundak.
Selesai mengawal Jokowi, Rudy Saladin dipromosikan sebagi Komandan Resort Militer 074/Warastratama pada tahun 2021-2022.
Setahun kemudian, lulusan terbaik Akmil tahun 1997 tersebut dimutasi sebagai Danrem 061/Surya Kencana Bogor dengan pangkat Brigadir Jenderal TNI.
Pada tahun 2023, Rudy Saladin dengan pangkat Brigjen, ditunjuk sebagai Staf Khusus Kasad yang saat itu dijabat Jenderal TNI Agus Subiyanto.
Setelah dari jabatan itu, Rudy dipromosikan sebagai Sesmilpres Kemsetneg sejak 9 November 2023 hingga Juli 2024. Mayjen TNI Rudy Saladin kini kembali dipromosikan sebagai Pangdam 5/Brawijaya yang berbasis di Surabaya.
Rudy Saladin juga tercatat sebagai alumni Lemhannas RI PPSA XXIV. Ia juga pernah mengenyam pendidikan militer di US Command and General Staff College Amerika Serikat.
Temukan konten menarik lainnya, follow Tiktok