Appi Jemput Aspirasi Warga 4 Pulau Terluar Makassar, Prihatin Kondisi Sekolah-Puskesmas
2 min read
Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin alias Appi (baju kuning) mengecek kondisi sekolah di pulau terluar Makassar, Minggu (4/5/2025). (Foto: Diskominfo Makassar)
Majesty.co.id, Makassar — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin alias Appi memanfaatkan akhir pekan pada Minggu (4/5/2025) dengan melakukan kunjungan ke empat pulau terluar dan terpencil milik Pemerintah Kota Makassar.
Kunjungan Appi ke pulau bertujuan untuk menjemput langsung aspirasi dan kebutuhan masyarakat di wilayah yang termasuk dalam kategori 3T (terluar, terpencil, dan terjauh).
Dalam kunjungannya, Appi didampingi Ketua TP PKK Kota Makassar, Melinda Aksa, serta sejumlah pejabat terkait.
Empat pulau yang dikunjungi Appi yakni Pulau Langkai, Lanjukang, Lumu-Lumu, dan Bonetambu, yang semuanya berada di wilayah Kecamatan Sangkarrang.
Meski secara administratif masuk Kota Makassar, keempat pulau ini berada cukup jauh dari pusat kota maupun kecamatan daratan.
Selama kunjungan, Appi menyapa dan berdialog langsung dengan warga, mendengar berbagai keluhan serta kebutuhan masyarakat, mulai dari kondisi infrastruktur hingga persoalan layanan dasar seperti pendidikan dan kesehatan.
“Kami sudah melihat langsung empat Pulau terluar di Kota Makassar, kondisinya memprihatinkan. Sehingga jadi prioritas pembangunan ke depan, memang butuh perhatian khusus,” jelas Appi.
Ia juga menambahkan bahwa dialog yang dilakukan di beberapa pulau membuka wawasan lebih luas mengenai kondisi kehidupan masyarakat kepulauan.
“Di beberapa pulau kami kunjungi, saya berdialog langsung sekaligus mendengar berbagai cerita kehidupan masyarakat setempat,” tambah alumni FH Unhas itu.
Appi menegaskan bahwa ini adalah langkah awal dalam merumuskan strategi pemerataan pembangunan di wilayah kepulauan.
“Ini adalah langkah awal bagaimana melihat pembangunan di Pulau terluar milik Pemerintah Kota. Kami juga mendengarkan aspirasi, keluhan dan saran masyarakat di Pulau yang tujuannya agar kami bisa melayani meningkatkan fasilitas pembangunan setara yang di dalam Kota,” jelasnya.
Menurut Appi, perhatian pemerintah tidak hanya akan difokuskan pada pembangunan fisik semata, tetapi juga pada kebutuhan pokok dan transportasi warga.
“Di Pulau Langkai, tadi, kita disambut dermaga yang putus, kita juga disambut puskesmas yang seharusnya tempat orang berobat, tapi bisa tambah sakit. Masuk ke sekolah, mungkin sampai kelas 4 (SD) belum bisa membaca,” terang politisi Golkar itu.
Appi menutup kunjungannya dengan penegasan bahwa pemerintah akan meningkatkan pelayanan secara maksimal bagi masyarakat di kepulauan.
“Artinya, perhatian kita kepada masyarakat pulau pasti lebih kita tingkatkan. Kehadiran kami adalah langkah awal terus memperhatikan kebutuhan di Pulau. Pelayanan untuk masyarakat pulau kami maksimalkan,” lanjutnya. (Ril/Adv)
Temukan konten menarik lainnya, follow Tiktok