02/07/2025

Majesty.co.id

News and Value

Halalbihalal Himmas di Makassar, Bupati: Insya Allah Sinjai Akan Bangkit

2 min read
Bupati Sinjai Ratnawati Arif dalam sambutannya mengajak seluruh masyarakat Sinjai untuk ikut berkontribusi.
Bupati Sinjai Ratnawati Arif menyampaikan pidato pada acara Halalbihalal Himpunan Masyarakat Sinjai (Himmas) di Kota Makassar. (Foto: Majesty.co.id/Suedi)

Majesty.co.id, Makassar – Sejumlah pejabat dari Pemerintah Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan, turut memeriahkan kegiatan Halalbihalal Himpunan Masyarakat Sinjai (Himmas) yang digelar di Hotel Four Points Makassar, Minggu (28/4/2025).

Bupati Sinjai Ratnawati Arif bersama Wakil Bupati A. Mahyanto Mazda hadir langsung dalam Halalbihalal bertema “Merawat Silaturahmi, Menanam Investasi Sosial” tersebut.

Halalbihalal ini menjadi momen penting untuk mempererat silaturahmi antarwarga Sinjai, khususnya mereka yang merantau di Kota Makassar.

Advertisement
Ikuti Saluran WhatsApp Majesty.co.id

Selain itu, acara ini juga mempertemukan berbagai tokoh asal “Bumi Panritta Kitta” — julukan Kabupaten Sinjai.

Bupati Sinjai Ratnawati Arif dalam sambutannya mengajak seluruh masyarakat Sinjai untuk ikut berkontribusi membangun daerah.

“Pemimpin tidak akan berdiri sendiri, tetapi harus dibersamai oleh masyarakatnya. Mariki sama-sama bangun Sinjai,” ajaknya.

Ratnawati juga berharap dirinya dan seluruh jajaran pemerintahan dapat diterima oleh seluruh elemen masyarakat sebagai pemersatu bangsa.

“Tentu kehadiran saya hari ini memohon diterima di seluruh stakeholder pemersatu bangsa. Insya Allah, Sinjai hari ini, insya Allah akan bangkit — bersama pemimpinnya dan seluruh masyarakat yang membersamainya,” pungkasnya.

Pantauan Majesty, tampak pula hadir dalam acara tersebut Muzayyin Arif, mantan calon Bupati Sinjai pada Pilkada 2024.


Penulis: Suedi

Bagikan :

Temukan konten menarik lainnya, follow Tiktok

@majesty.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright 2023 © Majesty.co.id | Newsphere by AF themes.