Kolaborasi RANS-Telkomsel Hadirkan Akses Air Bersih di Pampang Makassar
3 min read
filter: 0; fileterIntensity: 0.0; filterMask: 0; brp_mask:0;?brp_del_th:null;?brp_del_sen:null;?delta:null;?module: photo;hw-remosaic: false;touch: (-1.0, -1.0);sceneMode: 2;cct_value: 0;AI_Scene: (-1, -1);aec_lux: 0.0;aec_lux_index: 0;HdrStatus: auto;albedo: ;confidence: ;motionLevel: -1;weatherinfo: null;temperature: 41;
Peresmian tandon dan pompa air sebagai program sosial Telkomsel dan RANS Entertaiment di Kelurahan Pampang, Panakkukang, Kota Makassar, Jumat (21/3/2025). (Foto: Majesty.co.id/Suedi)
Majesty.co.id, Makassar – RANS Entertainment bersama Telkomsel meresmikan pembangunan pompa air dan tandon di Kelurahan Pampang, Kecamatan Panakkukang, Makassar.
Inisiatif ini bertujuan meningkatkan akses masyarakat terhadap air bersih dan menjadi solusi atas keterbatasan infrastruktur air di wilayah tersebut.
Program ini merupakan bagian dari kampanye Indonesia Gembira, yang mengajak masyarakat berkontribusi melalui pembelian produk Telkomsel seperti Kartu Perdana Telkomsel Lite, Paket Super Seru, layanan IndiHome, atau EZnet.
Kampanye ini telah berlangsung sejak Februari dengan semangat “berangkat dari masyarakat dan kembali untuk masyarakat.”
Sebelumnya, warga Kelurahan Pampang kerap mengalami kesulitan mendapatkan akses air bersih yang stabil.
Sanusi, salah satu warga setempat, mengungkapkan bahwa krisis air bersih di daerahnya disebabkan oleh musim kemarau yang berkepanjangan serta kondisi geografis Pampang yang merupakan bekas rawa, sehingga menyulitkan sumber air bersih.
“Dengan dibangunnya pompa air dan tandon ini, masyarakat kini dapat menikmati distribusi air yang lebih baik untuk kebutuhan sehari-hari, mulai dari konsumsi hingga keperluan rumah tangga lainnya. Pompa air yang diresmikan ini dirancang untuk menjangkau lebih banyak rumah tangga dan memberikan manfaat bagi ratusan warga di lingkungan tersebut,” jelasnya.
Muhammad Fahmi Salim, General Manager RANS Entertainment, menyampaikan apresiasi atas dukungan masyarakat dalam mewujudkan program ini.
“Kami percaya bahwa kebahagiaan yang sejati bukan hanya tentang hiburan, tetapi juga tentang berbagi dan membantu sesama. Pembangunan infrastruktur ini adalah bukti bahwa Indonesia Gembira bukan hanya acara sesaat, tetapi gerakan yang benar-benar membawa manfaat jangka panjang,” ucapnya.
Ia juga menambahkan bahwa RANS Entertainment berkomitmen untuk membawa perubahan nyata bagi masyarakat.
“Dengan adanya pompa air dan tandon ini, kami berharap warga Pampang dapat lebih mudah mendapatkan air bersih tanpa harus mengalami kesulitan seperti sebelumnya,” ujarnya.
Tokoh Masyarakat Pampang, Sanusi, menyampaikan rasa terima kasihnya atas program ini.
“Atas nama warga Pampang, kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Telkomsel dan RANS atas bantuan pembangunan tandon air di wilayah kami. Fasilitas ini sangat bermanfaat bagi masyarakat dan menunjukkan kepedulian nyata terhadap kebutuhan kami,” ucapnya.
Komitmen Berkelanjutan untuk Indonesia
Melalui inisiatif ini, RANS Entertainment dan Telkomsel menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan program sosial yang memberikan dampak nyata.
Ke depan, kolaborasi serupa diharapkan dapat menjangkau lebih banyak daerah dan memberikan manfaat lebih luas bagi masyarakat Indonesia.
Gerakan sosial Indonesia Gembira merupakan wujud komitmen Telkomsel dalam mendukung misi Asta Cita Pemerintah Republik Indonesia serta visi Indonesia Emas 2045.
Dengan fokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, Telkomsel mengajak pelanggan untuk berkontribusi dalam pemberdayaan sosial melalui program edukasi dan pembangunan ekonomi.
Sebagai bagian dari gerakan ini, setiap pembelian produk Telkomsel akan disalurkan untuk perbaikan fasilitas publik di berbagai daerah di Indonesia.
Ke depannya, Telkomsel akan terus melanjutkan berbagai program sosial dan bantuan serupa guna menciptakan dampak positif yang berkelanjutan.
Masyarakat dapat berpartisipasi dalam gerakan sosial Indonesia Gembira dengan berbagai cara, baik melalui pembelian produk Telkomsel maupun mengikuti kampanye digitalnya di media sosial.
Selain itu, pelanggan dengan kontribusi terbesar dalam periode 13 Februari – 30 Maret 2025 berkesempatan memenangkan berbagai hadiah menarik, termasuk 12 smartphone dan 2 sepeda motor. Informasi selengkapnya dapat diakses melalui telkomsel.com/IndonesiaGembira. (*)
Temukan konten menarik lainnya, follow Tiktok