10/07/2025

Majesty.co.id

News and Value

Kapolri Turun ke Bone Panen Raya Jagung

2 min read
Kapolri terjun ke Bone tepatnya di Desa Bolli, Kecamatan Ponre.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo panen raya jagung di Ponre, Bone, Jumat (16/5/2025). (Foto: Istimewa)

Majesty.co.id, Bone – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo turun ke Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, untuk melakukan panen raya jagung pada Jumat (16/5/2025).

Kapolri terjun ke Bone tepatnya di Desa Bolli, Kecamatan Ponre. Sigit tidak sendiri, jenderal bintang 4 itu turun bersama Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman

Panen raya ini turut dihadiri oleh kelompok tani, Forkopimda, serta seluruh pemangku kepentingan terkait.

Advertisement
Ikuti Saluran WhatsApp Majesty.co.id

Dalam kesempatan tersebut, Sigit menegaskan bahwa kegiatan panen raya ini merupakan bagian dari upaya mewujudkan kemandirian dan ketahanan pangan nasional, sejalan dengan program Asta Cita yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.

“Alhamdulillah hari ini kami bersama-sama dengan Pak Mentan bisa melaksanakan kegiatan panen jagung. Seperti yang tadi disampaikan Pak Mentan, bahwa salah satu kekuatan dari negara salah satunya apabila kita memiliki ketahanan pangan, kemandirian pangan,” kata Sigit.

“Dan tentunya ini menjadi salah satu program di Asta Cita yang harus betul-betul kita dukung dan kita kawal,” sambungnya.

Sigit mengungkapkan bahwa panen raya di Sulsel ini merupakan bagian dari rangkaian panen kuartal kedua, yang akan berpuncak pada panen raya nasional di bulan Juni mendatang.

Ia juga menyoroti data Kementerian Pertanian yang mencatat lonjakan panen sebesar 39 persen tahun ini, sehingga aspek penyerapan hasil panen menjadi perhatian serius ke depan.

“Tentunya penyerapannya harus kita pikirkan. Beliau (Mentan) tadi sudah sampaikan, Bapak Presiden memberikan dukungan Rp5 triliun untuk menyerap,” ucapnya.

Terkait hal itu, Sigit menjelaskan bahwa pihaknya telah beberapa kali menggelar rapat dengan stakeholder terkait, membahas penambahan gudang penyimpanan sesuai standar Badan Urusan Logistik (Bulog).

“Sehingga kemudian nanti hasil panen ini bisa ditampung di gudang yang sesuai dengan standar Bulog. Saat ini kita sedang siapkan dan mudah-mudahan progresnya bisa segera,” tutup Kapolri.


Penulis: Suedi

Bagikan :

Temukan konten menarik lainnya, follow Tiktok

@majesty.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright 2023 © Majesty.co.id | Newsphere by AF themes.