Sempat Sakit sebelum Berangkat, Calon Haji asal Maros Wafat di Madinah Usai Tahajud
2 min read
Rachmat Selamet saat berada di Madinah, Arab Saudi. (Foto: Humas Kemenag Sulsel)
Majesty.co.id, Makassar – Duka menyelimuti keluarga besar Pemerintah Kabupaten Maros. Rachmat Selamet, Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Maros, wafat saat akan menunaikan ibadah haji di Madinah, Arab Saudi, Rabu (14/5/2025) waktu setempat.
Rachmat, yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 12 Embarkasi Makassar, menghembuskan napas terakhirnya di Hotel Diwan Rose, sekitar pukul 16.05 Waktu Arab Saudi (WAS). Usianya 55 tahun.
Kabar duka ini dibenarkan oleh Pembimbing Ibadah Kloter 12, Muhammad Nur. Ia menyebut, almarhum sempat mengalami sesak napas dan telah mendapat penanganan medis.
“Betul almarhum meninggalnya di hotel. Sempat dirawat oleh dokter, dipasangi infus dan dinebu karena sesak. Setelah itu kondisinya membaik, sehingga tidak dirujuk ke rumah sakit. Istri almarhum selalu mendampingi,” kata Muhammad Nur kepada pihak Embarkasi Makassar.
Jenazah Rachmat dimakamkan di pemakaman Baqi, salah satu kompleks pemakaman paling bersejarah di Madinah.
Meski pernah dirawat di Makassar satu bulan sebelum keberangkatan, Rachmat dinyatakan memenuhi syarat istitha’ah (mampu secara fisik dan mental) untuk berhaji.
Bahkan, semangatnya dalam menjalani rangkaian ibadah di Madinah terbilang luar biasa.
“Bahkan selama di Madinah beliau rajin ke masjid. Semalam masih melaksanakan tahajjud di masjid, lalu salat dhuha. Setelah dhuha beliau minta difoto bersama istrinya—hal yang menurut istrinya tak pernah dilakukan sebelumnya,” ujar Muhammad Nur mengenang.
Rachmat Selamet merupakan warga Jalan Makmur Dg Sitakka, Kabupaten Maros. Kepergiannya menyusul satu jemaah lainnya dari Embarkasi Makassar, Amirah Tayyimah Daman (68) dari Kloter 1, yang lebih dahulu wafat pada 12 Mei 2025.
Penulis: Suedi
Temukan konten menarik lainnya, follow Tiktok