02/07/2025

Majesty.co.id

News and Value

Hipma Gowa Sukses gelar Pendidikan Kader Madya

2 min read
Gunung Sumanto mendorong para alumni PKM jadi motor penggerak organisasi
Foto bersama pengurus Hipma Gowa dengan peserta PKM di Pusdiklat Gowa, Senin (10/6/2024). (Foto: Istimewa)

Majesty.co.id, Gowa – Himpunan Pelajar Mahasiswa Gowa (HIPMA) sukses menggelar Pendidikan Kader Madya (PKM) yang berlangsung di pusat pendidikan dan pelatihan (Pusdiklat) Kabupaten Gowa, Sungguminasa. Acara tersebut resmi ditutup pada Senin (10/6/2024).

PKM Hipma Gowa angkatan ke-3 ini mengusung tema “Transformasi Paradigma HIPMA Gowa Menyongsong Peradaban”. Pelatihan ini digagas sejak awal April hingga saat ini.

Ketua Umum DPP Hipma Gowa, Gunung Sumanto, mengatakan peserta PKM diikuti kader-kader terbaik dari tingkat Koordinatorat Komisariat (Korkom).

Advertisement
Ikuti Saluran WhatsApp Majesty.co.id

“Pendidikan kader madya merupakan proses kaderisasi lanjutan di Hipma Gowa. Tujuannya agar setiap kader mampu menginternalisasi spirit perjuangan himpunan dan menggunakan kacamata nilai tersebut untuk melihat banyak hal,” kata Gunung Sumanto dalam keterangan tertulis, Senin.

Sebelum masuk ke forum, para peserta PKM Hipma Gowa melalui beberapa tahapan penjaringan. Mulai dari pendaftaran, screening hingga pelaksanaan forum dan penutupan.

Gunung lebih menjelaskan tema yang diusung pada PKM ini merupakan suatu upaya internalisasi nilai-nilai dari apa yang menjadi tujuan Hipma Gowa.



Dia menyebut, transformasi paradigma ini diilhami sebagai fondasi pemahaman bagi kader Hipma dalam mengabdikan diri dalam organisasi.

Ia berharap mereka yang lulus PKM dapat menjadi motor penggerak himpunan di tingkat tapak.

“Sebagai tindak lanjut PKM, kami akan mengintensifkan pembinaan kader serta segera menyusun rencana aksi untuk out-class (studi lapangan),” jelas Gunung.

“Terima kasih untuk semua pihak atas kerjasamanya sehingga pelaksanaan PKM HIPMA Gowa 2024 ini terlaksana dengan baik. Rewako Gowa!” tandas Gunung.

Adapun tiga peserta terbaik PKM Hipma Gowa angkatan ke-3 ini yaitu Nurhayati dari Komisariat UNM sebagai peserta terbaik 1.

Kemudian Muh. Faisal dari Koordinatorat Tombolo Pao sebagai peserta terbaik 2 dan Faisal Basri dari Koordinatorat Bontomarannu sebagai peserta terbaik 3.

Sebelumnya, Penjabat Sekda Gowa Abdul Karim Dania saat membuka PKM menyebut, posisi Hipma Gowa menjadi kekuatan yang patut diperhitungkan. Ia mendorong organisasi kedaerahan ini menjadi pionir pembangunan generasi muda.

“Semoga Hipma Gowa tetap jaya dan terus hadir menjadi salah satu Pionir Pembangunan generasi muda di Kabupaten Gowa,” kata Abdul Karim.

Bagikan :

Temukan konten menarik lainnya, follow Tiktok

@majesty.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright 2023 © Majesty.co.id | Newsphere by AF themes.